aksi pengeroyokan terhadap pengantin pria berinisial MS di Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah (Sulteng) oleh anggota keluarga calon istrinya yang diduga berjumlah 4 orang viral di media sosial. Korban mengalami luka di wajah.
Dilansir detikSulsel , peristiwa tersebut terjadi di kediaman mempelai wanita di Desa Sendana, Kecamatan Kasimbar, Parimo pada Selasa (22/4) malam. Para pelaku tiba-tiba masuk ke kamar dan langsung memukul korban.
“Pelaku secara tiba-tiba masuk di kamar dan melakukan penganiayaan terhadap korban, pengantin laki-laki,” ujar Kapolsek Kasimbar Ipda Arman kepada wartawan, Jumat (25/4/2025).