Universitas Diponegoro ( Undip ) Semarang menjelaskan soal status tersangka kasus bullying kematian dokter Aulia, berinisial ZYA, yang dikabarkan telah lulus dari Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Anestesi Fakultas Kedokteran. Undip membantah isu tersebut dan mengatakan ZYA belum lulus.
Dilansir detikJateng, viral di media sosial soal ZYA seharusnya lulus 2026 namun dipercepat pada Agustus 2025. Beberapa informasi juga menyebut ZYA lulus meski masih semester lima.
Direktur Direktorat Jejaring Media, Komunitas, dan Komunikasi Publik Undip, Nurul Hasfi, mengatakan ZYA masih tercatat sebagai mahasiswa semester tujuh. Undip pun membantah ada percepatan kelulusan ZYA.