Kabar seorang anak perempuan berusia 10 tahun hilang di kawasan Cinere sempat viral di media sosial (medsos). Namun, kini terkuak, hilangnya remaja tersebut ternyata hanya karangan semata.
Kabar hilangnya siswi SD tersebut awalnya ramai beredar di medsos. Dalam unggahan viral itu disebutkan bahwa korban terakhir terlihat di Jalan Jawa, Cinere, Depok, pada Rabu (23/4), sekitar pukul 14.00 WIB.
Korban dikabarkan hilang sepulang sekolah. Korban juga disebut masih mengenakan seragam Pramuka.