Ange Postecoglou menyadari sukses tidaknya ia sebagai manajer Tottenham Hotspur akan ditentukan dari trofi yang ia raih, terlepas dari proses jatuh bangun yang ia lakukan di balik itu semua. Kini ia memiliki kans untuk menuntaskannya.
Perjalanan Spurs di musim ini bak anomali. Mereka babak belur di Liga Inggris dengan menempati urutan 17 klasemen sementara dengan 38 poin dan menelan 20 kekalahan. Kondisi ini membuat posisi Postecoglou dalam tekanan dan terus dirumorkan akan dipecat. Namun kritikan itu tak berlaku saat melihat kiprah Spurs di Liga Europa. Dominic Solanke dkk tampil luar biasa untuk melaju ke final Liga Europa dan akan bertemu Manchester United pada 22 Mei mendatang di San Mames, Bilbao.