![*[Perputaran Dana Judol Rp 1.200 T], Legislator: Pemerintah Harus Tegas Hadapi Krisis Kepercayaan!](https://ernast.id/wp-content/uploads/2025/04/featured_1745629546351.jpg)
Kepala Pusat Pelaporan dan Analisa Transaksi Keuangan (PPATK) Ivan Yustiavandana menyebut perputaran dana judi online (judol) di Indonesia mencapai Rp 1.200 triliun pada 2025. Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi PKB, Hasbiallah Ilyas, menyebut judol sangat meresahkan.
“Yang diungkap Ketua PPATK tentang perputaran dana judul tahun ini yang mencapai 1,200 triliun ini sangat meresahkan. Ada peningkatan Rp 200 triliun lebih dibanding tahun lalu. Jika tren ini terus dibiarkan, 5 tahun lagi kekayaan bangsa kita terjerat habis dalam perangkap judol,” kata Hasbiallah kepada wartawan, Sabtu (26/4/2025).
Hasbiallah meyakini angka sebenarnya bisa dua kali lipat dari Rp 1.200 triliun. Dia merasa prihatin karena dana segar bangsa Indonesia yang harusnya bisa mempercepat pembangunan dan kemakmuran bangsa bisa sia-sia dalam perangkap judol.