Mobil Tanpa Nafas, industri Otomotif Desak Bantuan Pemerintah!

Mobil Tanpa Nafas, industri Otomotif Desak Bantuan Pemerintah!

Penjualan otomotif di awal tahun mengalami penurunan. Industri otomotif seakan mendapat serangan bertubi-tubi mulai dari daya beli masyarakat yang melemah hingga kenaikan pajak.

Dalam data wholesales Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) sepanjang Januari-Maret 2025, industri otomotif Indonesia mendistribusikan mobil sebanyak 205.160 unit. Angka itu turun 4,7 persen jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Deputy Managing Director PT Suzuki Indomobil Sales Donny Saputra mengatakan tahun 2025 memang menantang buat industri otomotif. Mulai dari kondisi ekonomi hingga kebijakan perpajakan dinilai membuat daya beli masyarakat menurun.

Exit mobile version