Menteri Ketenagakerjaan, Yassierli, mengadakan serangkaian pertemuan bilateral di sela-sela BRICS Labour Employment Ministers’ Meeting (LEMM) yang berlangsung pada 25 April 2025 di Brasil. Menaker memanfaatkan pertemuan ini untuk memperkuat kerja sama ketenagakerjaan antara Indonesia dengan sejumlah negara mitra strategis.
Dalam pertemuan tersebut, Yassierli bertemu dengan Menteri Sumber Daya, Emiratisasi, sekaligus Pelaksana Tugas Menteri Pendidikan Tinggi dan Riset Ilmiah Uni Emirat Arab (UEA), Abdurahman Al Awar. Yassierli menawarkan kerja sama dalam pengiriman peserta magang serta penyiapan tenaga kerja Indonesia ke UEA melalui program pelatihan yang difasilitasi oleh Balai Latihan Kerja (BLK).