Berita  

Kapolda Riau: Tanpa Teamwork, Brimob Challenge Tak Akan Sukses!

Kapolda Riau: Tanpa Teamwork, Brimob Challenge Tak Akan Sukses!

Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan melepas 8 personel satuan elit yang akan berlomba di Tim Brimob Challenge 2025 di Pusdik Brimob Watukosek, Jawa Timur. Irjen Herry Heryawan menekankan teamwork sebagai kunci utama meraih kemenangan.

“Harapan kita semua di sini melepaskan teman-teman kita yang ada di depan kita ini adalah nanti akan menjadi juara, kita doakan bersama tim ini bisa berangkat sampai ke Dubai, insyaallah,” ujar Irjen Herry Herywan, Kamis (8/5/2025).

Hal itu disampaikan Irjen Herry Heryawan saat memimpin apel pelepasan personel Tim Brimob Challenge, di Mapolda Riau, Jalan Pattimura, Pekanbaru. Apel tersebut dihadiri Wakapolda Riau Brigjen Jossy Kusumo dan seluruh pejabat utama (PJU) Polda Riau.

Exit mobile version