Pesawat Lion Air JT-123 yang berangkat dari Bandar Udara Radin Inten II, Lampung gagal mendarat di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang karena angin kencang. Pesawat dialihkan mendarat di Bandara Kertajati di Majalengka, Jawa Barat.
Informasi tersebut dilaporkan Guru Besar IPB Bustanul Arifin yang menumpangi pesawat tersebut. Bustanul menyebut pesawat lepas landas dari Lampung sesuai jadwal yakni pukul 13.55 WIB dan mendarat di Soetta pukul 14.45 WIB. Namun, saat diumumkan akan mendarat bahkan sudah terlihat landas pacu, pesawat kembali naik karena faktor angin kencang di area Bandara Soetta.
“Sudah diumumkan mau mendarat. Sudah terlihat landas pacu di CGK Airport. Tiba-tiba pesawat naik lagi. Kabarnya, angin di CGK Airport cukup kencang,” ujarnya saat dihubungi, Sabtu (26/4/2025).