
Presiden Prabowo Subianto menitipkan surat pribadinya untuk Vatikan mengenai kedukaan usai meninggalnya Paus Fransiskus. Surat itu disebut dibawa oleh utusannya, salah satunya Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi).
“Tentang utusan-utusan khusus dari Bapak Presiden Prabowo untuk mengadiri pemakaman Paus Fransiskus di Vatikan, berdasarkan informasi tadi malam, semua sudah berangkat. Dan mestinya secara perhitungan waktu, beliau-beliau sudah sampai di Roma,” kata Mensesneg Prasetyo Hadi mengawali pernyataannya, Jumat (25/4/2025).
“Nah, berkenaan dengan titipan atau pesan khusus, memang utusan yang berangkat membawa surat pribadi dari Bapak Presiden Prabowo Subianto kepada pemerintah Vatikan,” lanjutnya.