
Polres Metro Depok membangun 15 kolam ikan lele di lahan milik anggota di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat (Jabar). Kegiatan tersebut mendukung program ketahanan pangan pemerintah.
Kapolres Metro Depok Kombes Abdul Waras memimpin kegiatan panen ikan lele di wilayah Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis (15/5/2025). Dia mengatakan budidaya ikan lele ini merupakan bentuk kontribusi nyata Polres Metro Depok dalam mendukung ketahanan pangan, khususnya di wilayah hukum mereka.
Budidaya dilakukan di 15 kolam terpal yang dibangun di lahan milik anggota Polres Metro Depok. Masing-masing kolam berisi sekitar 3.000 ekor ikan lele.