
Menteri Sosial Saifullah Yusuf (Gus Ipul) membuka Rapat Kerja Nasional Pemuda Katolik Tahun 2025 di Bogor, hari ini. Dalam sambutannya, dia menyampaikan apresiasi atas peran strategis Pemuda Katolik sebagai agen perubahan, penjaga nilai-nilai Pancasila, kerukunan, dan kebhinekaan.
Gus Ipul menekankan dalam dinamika sosial yang semakin kompleks, bangsa Indonesia membutuhkan pemuda yang tidak hanya cerdas intelektual, tetapi juga tangguh secara moral dan empati terhadap sesama.
Pada kesempatan ini, Gus Ipul juga mengajak Pemuda Katolik berperan aktif memperkuat nilai kebangsaan, solidaritas sosial, serta mendukung program-program pengentasan kemiskinan dan perlindungan sosial yang dicanangkan pemerintah.