
Uskup Bandung sekaligus Ketua konferensi waligereja indonesia (KWI) Monsinyur (Mgr) antonius subianto bunjamin akan berangkat ke Vatikan malam ini untuk menghadiri pemakaman Paus Fransiskus . Mgr Antonius Subianto Bunjamin langsung bertolak ke bandara usai misa requiem di Gereja Katedral.
“Bapa Uskup Ketua KWI akan berangkat ke Vatikan malam ini. Beliau tidak bisa hadir karena harus cepat cepat ke bandara supaya tidak ketinggalan pesawat malam ini,” kata Uskup Agung Jakarta Kardinal Ignatius Suharyo dalam jumpa pers di Gereja Katedral, Jakarta, Kamis (24/4/2025).
Kardinal Ignatius Suharyo mengatakan pemakaman Paus Fransiskus bakal dilakukan Sabtu (26/4) pukul 10.00 waktu setempat. Monsinyur Antonius akan menjadi wakil gereja Katolik Indonesia dalam upacara pemakaman Paus Fransiskus.