![[judul]](https://ernast.id/wp-content/uploads/2025/04/featured_1745240734063.jpg)
Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin menyoroti jam kerja dokter Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) yang tidak wajar. Menurut dia hal tersebut bisa mempengaruhi kesehatan mental para dokter residen itu.
“Kami mendengar bahwa para peserta didik dokter spesialis ini dipaksa bekerja luar biasa. Banyak yang bilang katanya ini untuk latihan mental. Tapi menurut saya terlalu berlebihan,” ucap Menkes dalam konferensi pers Penanganan Kasus Pelanggaran Etik dan Disiplin Tenaga Medis, Senin (21/4/2025).
Budi Gunadi mengingatkan jam kerja dokter PPDS harus ditentukan agar mereka tidak mengalami overwork atau bekerja berlebihan. Adapun jam kerja untuk dokter PPDS sudah ditentukan, yakni 80 jam per minggu.